Inter Milan Lebih Favorit Juara Grup Dibanding Madrid

Inter Milan tergabung dengan Real Madrid dan dua tim lainnya dalam Grup B Liga Champions 2020/21. Tak seperti biasa, kali ini justru Inter yang disebut sebagai favorit, bukan Madrid.

Ya, pasukan Antonio Conte ini menunjukkan perkembangan signifikan beberapa tahun terakhir. Mereka mencapai final Liga Europa musim lalu, dan kini kembali ke Liga Champions.

Kondisi Madrid tidak sebaik Inter. Memang Zinedine Zidane membawa timnya menjuarai La Liga musim lalu, tapi performa Los Blancos tidak benar-benar meyakinkan, khususnya awal musim ini. Madrid pun tidak mendatangkan satu pun pemain baru.

Karena itulah Inter dinilai lebih favorit dari Madrid, meski Conte sendiri tidak mau membesar-besarkan pandangan tersebut.

Conte memahami pandangan tersebut, bahwa sekarang Inter ada pada kondisi yang lebih baik dari Madrid. Biar begitu, dia tidak mau terlalu cepat menarik kesimpulan. Madrid tetaplah Madrid, salah satu tim terkuat di Eropa.

“Saya tidak tahu apakah itu benar. Kita bicara soal tim yang telah menjuarai La Liga musim lalu dan mereka punya banyak pemain hebat,” buka Conte kepada Football Italia.

“Saya hanya bisa tersenyum saat mendengar bahwa mereka bukan favorit. Jika kita meragukan Real Madrid karena tidak beli pemain dan kita tidak menyebutnya sebagai favorit, artinya sepak bola sudah berubah.”

“Dan mungkin saya sedikit melewatkan realitas,” imbuhnya.

Inter hanya memetik dua kemenangan dari 10 pertandingan terakhir di Liga Champions, tapi performa mereka di Liga Europa musim lalu terbilang apik. Conte yakin sekarang skuadnya lebih siap dan lebih berpengalaman.

“Sekarang kami lebih berpengalaman, itu jelas, setelah apa yang kami lakukan musim lalu dan final Liga Europa. Itu meningkatkan level pengalaman seisi skuad,” sambung Conte.

“Sekarang kami pun bisa mengandalkan [Arturo] Vidal, yang punya banyak pengalaman. Dari sudut pandang ini, kami merupakan tim yang lebih siap,” tutupnya.