Showing posts with tag: fadli zon

Antoine Griezmann Rela Tinggalkan Barcelona

Kabar kepergian Antoine Griezmann dari Barcelona semakin nyaring. Griezmann dipandang sebagai salah satu pemain yang bisa dikorbankan demi menyelamatkan klub.

 

Hingga kini Blaugrana masih menghadapi masalah finansial yang cukup rumit. Mereka tidak bisa mendaftarkan para pemain baru seperti Aguero, Garcia, dan Depay karena sudah melebihi salary cap La Liga.

Masalah ini juga yang membuat Barca belum bisa mengikat Lionel Messi dengan kontrak baru. Singkatnya, Barca harus menjual pemain terlebih dahulu sebelum menuntaskan perekrutan pemain baru.

Barca sudah melepas beberapa pemain, sebut saja Trincao dan Firpo. Namun, mereka adalah pemain-pemain medioker dengan harga relatif murah.

Griezmann berbeda, dia seharusnya masih bisa dilepas dengan harga tinggi. Terlebih, Griezmann juga jadi salah satu pemain top dengan gaji terbesar di Barca.

Melepas Griezmann akan sangat menguntungkan Barca dari setiap sisi. Masalahnya, tidak banyak klub yang mampu membeli Griezmann.

Sport mengklaim bahwa Griezmann siap hengkang asal dengan satu syarat. Dia tidak mau memotong gaji atau kehilangan status sebagai starter di klub baru.

Teranyar, Griezmann dikabarkan semakin dekat ke Chelsea. Daily Star mengklaim Barca telah mencoba menawarkan Griezmann ke Chelsea. The Blues diyakini mampu menuntaskan pembelian Griezmann plus membayar gajinya.

Sebenarnya Chelsea mencari striker baru di musim panas ini, tetapi pergerakan transfer itu pun sulit. Tentunya penawaran Barca bisa dipertimbangkan The Blues.

Sekarang tergantung bagaimana jawaban Chelsea. Menurut Transfermarkt, harga jual Griezmann ada di sekitar 60 juta euro. Ini tidak terlalu mahal bagi klub selevel Chelsea.

Liverpool Memulai Usaha untuk Angkut Doku

Raksasa Premier League Liverpool diklaim sudah mulai bergerak untuk memboyong Jeremy Doku dari Rennes.

 

Nama Doku saat ini masih belum menyita banyak perhatian. Namun di balik layar, ia dianggap sebagai salah satu talenta muda paling berharga yang dimiliki Belgia.

Doku bahkan ikut terpanggil untuk berlaga di ajang Euro 2020 ini. Ia sempat tampil melawan Finlandia dan Italia.

Penampilan pemain 19 tahun itu pun menarik perhatian. Sebab ia kuat secara fisik, sangat gesit, dan memiliki kemampuan dribel yang jempolan.

Banyak klub di Eropa yang akhirnya mulai mendekati Jeremy Doku. Salah satunya adalah Liverpool.

Klaim itu dilontarkan oleh jurnalis Rudy Galetti, via Give Me Sport. Ia mengklaim Liverpool sudah menanyakan status Doku pada Rennes. Namun Liverpool terpaksa harus gigit jari untuk saat ini. Pasalnya Rennes tak berniat untuk melepas Doku. Selain itu, Doku juga ingin bertahan di Rennes. Sekarang ini ia masih betah bermain di klub Prancis tersebut.

Sang jurnalis juga menyebut, Rennes awalnya ingin menjual Doku dengan harga 40 juta euro. Namun sekarang mereka berubah pikiran dan ingin mempertahankan sang bintang muda tersebut.

Ada alasan mengapa Liverpool sangat mengidamkan Jeremy Doku. Sebab dilihat dari kekuatan fisik dan dari gaya bermainnya, ia disebut mirip dengan Sadio Mane.

Liverpool pun sudah pernah mendekati Doku pada tahun 2016 silam. Hal tersebut diungkapkan oleh eks pemain Anderlecht itu sendiri.

“Saya memilih untuk berhati-hati. Saya tahu lintasan saya akan seperti apa. Itulah mengapa, saat masih berusia 15 tahun, saya berkata kepada diri sendiri bahwa ini serius, sebab saya telah melihat karir saya,” ucapnya pada Ouest-France.

“Saya tahu rute seperti apa yang harus diambil dan tahu pada saat itu juga bahwa saya harus bertahan di Anderlecht. Ketika ditanya apakah saya menyesalinya, saya selalu berkata tidak.”

“Sebab, Liverpool datang ke saya waktu masih berusia 15 tahun. Jika benar-benar menyukai saya, mereka akan datang lagi nanti, itu sudah pasti. Sekarang tergantung kepada saya untuk bermain dengan baik,” tegas Doku.

Jeremy Doku sejauh ini sudah bermain sebanyak 37 kali bagi Rennes. Ia mengemas dua gol dan empat assist. Sekarang ia masih terikat kontrak hingga tahun 2025.

PSG Tertarik Untuk Mengamankan Jasa Gelandang Juventus Arthur di Musim Panas Ini

Sebuah rumor baru datang dari Juventus. Si Nyonya Tua dilaporkan bakal ditinggal Arthur Melo di musim panas ini.

 

Arthur sebenarnya merupakan salah satu pemain baru di Juventus. Ia baru bergabung dari Barcelona pada musim panas tahun lalu dengan skema barter pemain.

Di musim perdananya, gelandang 24 tahun itu memang belum tampil maksimal di Juventus. Ia masih dalam proses adaptasi dengan sepakbola Italia.

Namun Calciomercato mengklaim bahwa Arthur bisa hengkang di musim panas ini. Karena PSG tengah mengincar jasanya.

Menurut laporan tersebut, PSG tertarik untuk mengamankan jasa Arthur di musim panas ini.

PSG kabarnya butuh tambahan tenaga di lini tengah mereka. Terutama setelah mereka gagal mempertahankan gelar Ligue 1 di musim ini.

PSG diberitakan sudah lama mengincar Arthur dan mereka akan mencoba untuk merekrutnya di musim panas ini.

Menurut laporan tersebut, PSG belum akan mendekatgi Arthur dalam waktu dekat ini.

Ini dikarenakan PSG tengah dihadapkan dengan dua masalah krusial. Mauricio Pochettino dan Kylian Mbappe dilaporkan berpotensi hengkang dari Parc Des Princes di musim panas ini.

Itulah mengapa mereka ingin menyelesaikan dua masalah ini sebelum mendekati Arthur.

PSG harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk mendapatkan jasa Arthur.

Karena sang gelandang masih terikat kontrak berdurasi empat tahun di Turin.

Kebersamaan Real Madrid dan Sergio Ramos Akan Berakhir di Musim Panas ini

Kebersamaan Real Madrid dan Sergio Ramos akan berakhir di musim panas ini. Setelah El Real gagal meyakinkan sang bek untuk bertahan lebih lama di Real Madrid.

 

Satu tahun terakhir, Real Madrid melancarkan misi yang krusial. Mereka mencoba untuk meyakinkan Sergio Ramos bertahan, karena kontraknya akan habis di musim panas nanti.

Meski sang bek sudah berusia 35 tahun, Real Madrid tetap mengandalkannya. Karena ia dinilai selalu jadi pembeda saat dibutuhkan.

Dilansir dari Marca, Real Madrid sudah mengibarkan bendera putih. Mereka mengikhlaskan kepergian Ramos di musim panas nanti.

Menurut laporan tersebut, Real Madrid sudah menyerah untuk mempertahankan Ramos.

Mereka menawarkan kontrak berdurasi satu tahun untuk sang kapten. Selain itu mereka mengajukan pemotongan gaji Ramos sebesar 10%.

Ramos sendiri kabarnya ogah gajinya dipotong dan meminta kontrak yang lebih panjang. Setelah proses negosiasi yang alot, kedua pihak sepakat untuk tidak sepakat.

Laporan itu mengklaim bahwa Real Madrid sudah ikhlas jika Ramos pergi.

Ini dikarenakan mereka sudah berusaha sekuat tenaga untuk meyakinkannya bertahan. Namun Ramos tetap kepala batu dengan tuntutannya.

Selain itu mereka sudah memiliki David Alaba yang akan diproyeksikan menggantikan peran Ramos.

Menurut laporan yang beredar, Ramos kemungkinan tidak akan melanjutkan karirnya di Spanyol.

Ia diyakini akan pindah ke Prancis untuk bergabung dengan PSG.

Sergio Aquero Resmi Memperkuat Barcelona Musim Panas Ini

Sebuah pengumuman mengejutkan dibuat Barcelona. Beberapa saat yang lalu, mereka resmi memperkenalkan Sergio Aguero sebagai rekrutan pertama mereka di musim panas ini.

 

Aguero merupakan salah satu striker yang menjadi ikon Manchester City. Namun ia memutuskan untuk hengkang dari Etihad Stadium usai final Liga Champions di akhir pekan kemarin.

Aguero sendiri banyak jadi rebutan klub-klub top Eropa. Karena ia dinilai masih belum habis kemampuannya.

Namun seperti gosip yang beredar belakangan ini, Barcelona keluar sebagai pemenang transfer Aguero. Itu resmi diumumkan oleh Barcelona pada hari Senin (31/5) malam.

Melalui pengumuman resmi itu, Barcelona resmi memperkenalkan Aguero sebagai striker baru mereka.

Sang striker dikontrak dengan durasi dua tahun. Jadi ia akan membela Barcelona hingga tahun 2022/23.

Nantinya ia baru bergabung dengan Barcelona pada tanggal 1 Juli mendatang saat kontraknya bersama Manchester City sudah resmi habis.

Salah satu aspek yang mengejutkan dalam perekrutan Aguero adalah klausul rilisnya yang fantastis.

Barcelona mengumumkan bahwa jika ada klub yang ingin membajak Aguero, maka mereka harus menyetor sekitar 100 juta Euro.

Langkah ini diambil Barcelona untuk mengamankan jasa sang striker untuk dua tahun ke depan.

Menurut pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, Aguero membuat pengorbanan untuk bergabung dengan Barcelona.

Ia kabarnya rela potong gaji demi melanjutkan karir bersama El Blaugrana.

Manajer Juventus Massimiliano Allegri Minta Dibelikan Paul Pogba

Massimiliano Allegri dilaporkan sudah menentukan target transfer Juventus di musim panas ini. Manajer 53 tahun itu meminta manajemen Juventus untuk membelikannya sosok Paul Pogba dari Manchester United.

 

Pada hari Jumat (28/5) kemarin, Juventus memperkenalkan manajer baru mereka. Mereka resmi balikan dengan Massimiliano Allegri yang menjadi suksesor Andrea Pirlo.

Allegri kabarnya sudah bertemu dengan Presiden Juventus, Andrea Agnelli. Ia sudah menyusun beberapa nama pemain yang ingin ia datangkan ke Turin.

Calciomercato mengklaim bahwa ada satu gelandang yang ingin direkrut Allegri. Ia adalah pemain Manchester United, Paul Pogba.

Menurut laporan tersebut, Allegri sudah lama ingin memulangkan Pogba ke Turin.

Ia sangat menyukai sang gelandang. Karena Pogba adalah salah satu pilar lini tengahnya pada saat itu.

Ia menilai kehadiran Pogba bisa mendongkrak performa Juventus di musim depan.

Menurut laporan yang sama, transfer Pogba ke Juventus di musim panas ini relatif sulit terjadi.

Ini dikarenakan Manchester United mematok harga yang mahal bagi Pogba. Mereka menginginkan sekitar 100 juta Euro untuk pemain Timnas Prancis itu.

Sementara Juventus dilaporkan tidak punya dana belanja sebesar itu di musim panas nanti. Sehingga mereka tengah mencari akal untuk bisa memulangkan Pogba.

Laporan itu mengklaim bahwa Juventus akan mencoba melakukan barter pemain dengan MU.

Si Nyonya Tua siap menumbalkan Cristiano Ronaldo untuk mendapatkan jasa Pogba.

Liverpool Mencari Pengganti Georginio Wijnaldum Pilihannya Jatuh Ke Yves Bissouma

Teka-teki mengenai siapa pengganti Georginio Wijnaldum mulai terkuak. The Reds dilaporkan akan mencoba mendatangkan Yves Bissouma dari Brighton.

 

Liverpool sedang terancam kekurangan gelandang di musim panas nanti. Ini dikarenakan Georginio Wijnaldum dilaporkan tidak mau memperpanjang kontraknya di musim panas nanti.

Kepergian Wijnaldum ini meninggalkan lubang yang cukup besar di lini tengah Liverpool. Sehingga mereka mulai berburu pengganti sang gelandang di musim panas nanti.

Anfield Central mengklaim bahwa Liverpool sudah memiliki pengganti Wijnaldum. Mereka akan mencoba mendatangkan Yves Bissouma dari Brighton.

Menurut laporan tersebut, pihak Liverpool sudah mengamati Bissouma sejak musim lalu.

Sang gelandang bisa dikatakan tampil dengan stabil di lini tengah The Seagulls. Ia bisa menghadirkan keseimbangan bagi timnya.

Melihat aksinya yang ciamik dan konsisten, tim pelatih Liverpool jadi tertarik untuk memboyongnya ke Anfield.

Laporan itu mengklaim bahwa Liverpool sudah mulai bergerak untuk mendapatkan jasa Bissouma.

Direktur Olahraga mereka, Michael Edwards sudah menghubungi Brighton. Ia ingin mengetahui apakah sang gelandang tersedia atau tidak di musim panas nanti.

Edwards juga sedang mencari informasi mengenai karakter Bissouma agar tahu apakah ia cocok bermain di skuat Liverpool atau tidak.

Liverpool harus siap keluar uang banyak untuk merekrut Bissouma.

Sang gelandang kabarnya dibanderol di angka 40 juta pounds di musim panas nanti.

Meskipun Eric Bailly Bertahan, Manchester United Tetap Mencoba Datangkan Sergio Ramos

Perburuan Manchester United terhadap bek baru terus berlanjut. Setan Merah dilaporkan akan mencoba mendatangkan Sergio Ramos di musim panas nanti.

 

Manchester United memang santer dilaporkan ingin mencari bek tengah baru. Setelah Solskjaer dilaporkan kurang puas dengan opsi bek tengah yang ia miliki.

Namun rumor perburuan bek tengah ini mulai meredup. Ini dikarenakan MU baru saja memperpanjang kontrak Eric Bailly.

Dilansir Manchester Evening News, Manchester United tetap akan berburu bek tengah baru. Target utama mereka adalah Sergio Ramos.

Menurut laporan tersebut, Solskjaer masih membutuhkan bek tengah baru.

Ia menilai timnya butuh bek berpengalaman. Agar bisa mengatur pertahanan MU agar semakin solid.

Itulah mengapa Ramos tetap diburu Manchester United di musim panas nanti, karena sang bek dinilai bisa memberikan dampak yang besar bagi MU.

Alasan lain mengapa Manchester United mengejar Ramos karena mereka bisa mendapatkan jasa sang bek dengan gratisan.

Kontrak Ramos di Real Madrid akan habis di musim panas nanti. Sementara Florentino Perez sudah mengisyaratkan Madrid tidak bisa mempertahankan Ramos.

Alhasil Manchester United semakin tertarik untuk mengamankan jasa sang bek.

Manchester United juga dilaporkan mengincar beberapa bek tengah lain.

Ada Ben White, Pau Torres dan Samuel Umtiti yang dilaporkan jadi incaran Setan Merah.

Striker Tottenham Harry Kane Ingin Cabut, MU Siap Menampung

Rumor Manchester United meminati Harry Kane berpotensi jadi kenyataan di musim panas nanti. Setan Merah dilaporkan mulai ambil ancang-ancang untuk mendapatkan striker Tottenham itu.

 

Harry Kane sudah dua musim terakhir santer digosipkan ingin meninggalkan Tottenham. Ia beberapa kali menyatakan frustrasi melihat timnya yang terus menerus gagal memenangkan trofi juara.

Kemarin, Kane kembali mengungkapkan kekecewaannya itu. Ia secara terbuka mengatakan bahwa ia ingin memenangkan trofi juara dan mengisyaratkan siap pindah jika ia tidak bisa mendapatkan itu bersama Tottenham.

Dilansir Dagbladet, Manchester United mengamati situasi Kane itu. Mereka diberitakan siap bergerak untuk mengamankan jasa sang striker.

Menurut laporan itu, Manchester United sudah lama menjadikan Kane sebagai target transfer mereka.

Hampir seluruh manajer yang menangani MU dalam lima tahun terakhir meminati Kane. Karena sang striker adalah salah satu striker yang konsisten mencetak banyak gol di EPL dalam lima tahun terakhir.

Solskjaer pun demikian, ia menilai Kane bisa meningkatkan performa timnya dan menjadikan Setan Merah penantang gelar yang serius.

Menurut laporan tersebut, Manchester United mulai ambil ancang-ancang untuk transfer Kane.

Mereka tahu bahwa pihak Spurs akan mematok harga yang mahal untuk Kane. Mereka kabarnya akan menjual sang striker di angka 150 juta pounds.

MU dikabarkan hanya siap membayar sekitar 125 juta pounds di musim panas nanti.

Menurut laporan yang beredar, MU bakal kesulitan untuk mengamankan jasa Kane.

Karena Spurs dilaporkan ogah menjual sang striker ke klub Inggris.

Adrien Rabiot Kena Imbas Rencana Perombakan Juventus Musim Depan

Juventus dikabarkan akan merombak timnya musim depan dan mendepak sejumlah pemainnya. Salah satunya adalah Adrien Rabiot.

 

Pemain asal Prancis itu merupakan salah satu pemain yang sering dimainkan Andrea Pirlo pada musim 2020-21 ini. Tercatat, ia telah bermain sebanyak 41 kali di semua ajang kompetisi.

21 kali di antaranya di pentas Serie A. Meski demikian ia tak sering mendapat kesempatan bermain secara reguler di starting XI Juventus.

Juventus sendiri musim ini mengalami penurunan prestasi. Mereka terancam tak akan bisa meraih satu gelar pun.

Selain itu, Juventus juga terancam tak akan bisa bermain di Liga Champions musim depan. Maka dari itu Bianconeri disebut akan berusaha merombak timnya untuk musim depan.

Sejumlah pemain pun akan dilepas pada musim panas 2021 nanti. Kabar ini dilansir oleh Calciomercato.

Laporan itu menyebut bahwa salah satu pemain yang akan terdepak adalah Adrien Rabiot. Bahkan BIanconeri dikabarkan telah menawarkan Rabiot ke Barcelona dan Everton.

Untuk Barcelona, Juve menawarkan Rabiot pada raksasa La Liga tersebut karena sebelumnya mereka disebut berminat untuk merekrutnya musim depan.

Sebelum itu, ada kabar bahwa Adrien Rabiot juga diminati oleh Manchester United. Bahkan mereka diklaim siap menawarkan Donny van de Beek sebagai ganti gelandang jangkung tersebut.

Sementara itu ada juga kabar Juventus siap menyerahkan Rabiot ke Man United. Sebagai gantinya mereka akan mendapatkan Alex Telles.

Adrien Rabiot dicomot Juventus dari PSG pada musim panas 2019 lalu. Saat ini ia masih terikat kontrak dengan Bianconeri hingga tahun 2023.